Satu Tweet Berharga Miliar Rupiah, Siapa Pemilik Akun Twitter Itu
Di masa yang semakin canggih ini hal apapun yang di lakukan jika di sangkutpautkan pada teknologi dan media sosial akan menghasilkan uang. Teknologi memang mengubah cara hidup manusia, apalagi di tambah datangnya media sosial. Media sosial seperti tambang emas unutk keperluan pemasaran, sekarang ini para pengusaha menambahkan pemasukan melalui media digital seperti media sosial yang semakin kesini semakin berkembang menjadi lebih besar.
Dengan demikian, bagi siapa saja pemilik akun dengan jumlah pengikut yang fantastis akan menjadi tambang emas bagi dirinya sendiri. Contohnya saja dari akun para pesohor dunia, semakin terkenal persohor tersebut semakin tinggi pula nilai akun Twitter atau akun Facebook nya untuk keperluan pemasaran. Opendorse, sebuah perusahaan yang mengkhususkan diri di bidang periklanan media digital dan sosial ini mengatakan bahwa setiap tweet pemain basket Cleveland Cavaliers LeBron JAmes memiliki nilai jual tertinggi di banding semua atlet yang ada di Amerika Serikat.
Nilai tweet dari kicaun LeBron James di akun twitter-nya bisa bernilai lebih dari 1,94 miliar rupiah, sungguh harga yang sangat fantastis hanya untuk satu kali kicaun nya di twitter. Harga setinggi itu sama saja di hargai sekitar 14 juta rupiah per hurufnya, lalu kenapa kicaun LeBron James di twitter bisa di hargai dengan harga yang selangit itu hanya untuk sebuah tweet.
Para pakar mengatakan bahwa ia merupakan salah satu atlet yang paling menonjol dan terkenal di dunia, apalagi ia memiliki 23 juta pengikut di Twitternya. Menurut CEO di Opendorse yakni Blake Lwarence mengatakan "Perlu biaya hingga lima kali lipat dari biaya sekarang ini untuk bisa menyapa orang sebanyak itu kalau melalui televisi."
Bintang Cleveland Cavaliers itu adalah seorang atlet dengan nilai media digital tertinggi di Amerika Serikat dan mengalahkan bintang NBA lainnya yakni, Kevin Durant yang kicaun nya di hargai sekitar 922 juta rupiah untuk setiap tweet-nya. Di tempat ketiga terdapat juga bintang NBA dari tim LA Lakers yakni Kobe Bryant dengan harga satu tweet nya 587 juta rupiah. Di tempat keempat di tempati petinju dunia Floyd Mayweather dengan harga 484 juta rupiah per tweet-nya. Di posisi kelima di tempati pemain tengah Houston Rockets dengan harga per tweet-nya sekitar 475 juta rupiah.
Namun, bintang Cleveland Cavaliers itu tidak memerlukan uang dari kicaunnya tersebut. Blake Lawrence mengatakan bahwa telah mencoba menwarkan tawaran senilai jutaan dollar untuk setiap kicaun LeBron James. Namun, James menolak tawaran itu, banyak orang di dunia ini yang tergeleng-geleng keheranan melihat harga satu tweet dari LeBron James di hargai hingga milliar-an rupiah.
0 Response to "Satu Tweet Berharga Miliar Rupiah, Siapa Pemilik Akun Twitter Itu"
Posting Komentar