PT Kereta Api Indonesia Beri Tiket Gratis Saat HUT RI, Cek Daftar dan Rutenya Disini
PT Kereta Api Indoensia atau Persero berencana akan membebaskan tarif tiket kereta api pada saat perayaan HUT RI ke-70 yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2015 ini. Namun, tarif gratis itu hanya berlaku untuk kereta api lokal seperti KRL dan KRD. Untuk KRL Commuter Line. PT KCJ memberikan program gratis tarif gratis pada hari Senin 17 Agustus 2015, mulai pukul 08:00 - 17:00 WIB. Dalam program ini pemilik Kartu Multi Trip (KMT) tidak perlu khwatir saldonya bakal berkurang.
Pagi para pengguna Tiket Harian Berjaminan (THB) juga tidak perlu khawatir untuk membayar tarif perjalanan, namun mereka harus tetap ke loket untuk mengisi tujuan dan menyerahkan jaminan tiket. Sementara untuk para pemilik kartu uang elektronik bank (BNI tap cash, Brizzi dari BRI, E-Money Mandiri, dan Flazz BCA) tidak perlu khawatir karena hanya di kenakan tarif sebesar Rp 1.
Dalam menggunakan KRL gratis ini, para penumpang tetap perlu memperhatikan sejumlah ketentuan yang ebrlaku sebagaimana tarif normal biasanya, ujar Direktur Utama PT KCJ MN Fadihla. "Ketentuan tersebut adalah mengenai saldo minimum KMT dan kartu uang elektronik bank, ketentuan jaminan dan refund THB, mengisi tujuan/relasi perjalanan THB di loket dan menggunakannya sesuai tujuan tersebut, serta aturan free out, penalti, dan supilisi" tegasnya kembali.
KAI tetap membatasi jumlagh penumpang dengan kapasitas minimal 150 persen. Sedangkan bagi beberapa KA lokal yang tiketnya sudah di bei masyrakat sejak 30 hari lalu, akan medapatkan pengembalian biaya di loket stasiun tujuan dengan menunjukan bukti tiket KA Lokal bersubsidi (PSO) dan itu berlaku untuk keberangkatan tanggal 17 Agustus 2015 pukul 08:00 s.d 17:00 WIB.
Untuk KA bandara sedikit berbeda, untuk KA Bandara pihak PT Railink selaku pengelola memberikan promo "Diskon Kemerdekaan", promo ini berlaku selama 15 terhitung tanggal 17 Agustus 2015 hingga 31 Agustus 2015, promo ini berhak di dapatkan untuk para pengguna yang berulang tahun di bulan Agustus. Berikut inilah daftar KA lokal yang di gratiskan biaya pemebliaanya :
Pulau Jawa
- Batara Krena, relasi Wonogiri-Purwosari
- Jenggala, relasi Mojokerto-Sidoarjo
- Cepat Rangkas, relasi Angke-Rangkasbitung
- Patas Merak, relasi Merak-Angke
- Patas Purwakarta, relasi Jakartakota-Purwakarta
- Bandung Raya, relasi Cicalengka-Padalarang
- Cibatuan, relasi Purwakarta-Cibatu
- Sriwedari, relasi Solobalapan-Yogya
- Prameks, relasi Kutoarjo-Yogya-Solobalapan
- Prameks, relasi Solobalapn-Yogya
- Kalijaga, relasi Semarangponcol-Purwosari
- Dhoho, relasi Blitar-Kertosono-Surabayakota
- Penataran, relasi Blitar-Surabayakota
- KRD, relasi Surabaya-Kertosono
- Komuter, relasi Surabaya-Porong
- KRD, relasi Siodarjo-Surabaya pasar turi-Bojonegoro
- Sulam, relasi Surabaya pasar turi-Lamongan
- Probowangi, relasi Banyuwangi-Surabayakota
- Pandanwangi, relasi Banyuwangi-Jember
Pulau Sumatera
- Siantar Ekspres, relasi Siantar-Medan
- Sibinuang, relasi Padang pariaman-Padang
- Seminung, relasi Kotabumi-Tanjungkarang
- Way Umpu, relasi Kotabumi-Tanjungkarang
- Kertalaya, relasi Indralaya,Kertapati
0 Response to "PT Kereta Api Indonesia Beri Tiket Gratis Saat HUT RI, Cek Daftar dan Rutenya Disini"
Posting Komentar