Ikuti Twitter Sazukers untuk Informasi Terbaru

5 Bos Teknologi Dunia dengan Hobi dan Aksi Unik

5 Bos Teknologi Dunia dengan Hobi dan Aksi Unik 


Bos atau pemimpin persuahaan teknologi dunia memang sudah tidak di ragukan lagi soal kepintaran dan keberanian nya yang patut di acungi jempol. Namun, di balik kecemerlangan para bos teknologi dunia ini mereka juga memilki sifat humoris dan ingin di perhatikan. Dengan segudang kegiatan dan tekanan yang menyita perhatian tinggi, mereka tetaplah manusia biasa yang juga ingin tertawa dan melakukan hal-hal yang mereka sukai.

Tak jarang mereka melakukan hal yang konyol hingga yang menyeramkan untuk memnuhi kepuasaan hatinya, mereka bukan hanya seorang workaholic yang hanya setiap hari bekerja keras. Namun, mereka juga ingin melakukan sesuatu yang bisa membuat mereka bahagia tak hanya uang yang membuat mereka bahagia tetapi hal-hal unik dan aneh berikut ini.

1. Mark Zukerberg, Pendiri dan CEO Facebook 

  • Mark memiliki hobi dan kebiasaan yang cukup unik sejak tahun 2011, dalam sebuah e-mail yang di kirimkan ke Fortune, Mark mengatakan, ia hanya memakan daging hewan yang ia sembelih sendiri. Dia meminta saran kepada koki di Silicon Valley, Jesse Cool. "Dia memutuskan tenggorokan kambing dengan sebuah pisau, yang merupakan cara terbaik untuk "membunuh" hewan." ungkap Cool. 
2. Bob Parsons, Pendiri Go Daddy 

  • Go Daddy adalah sebuah perusahaan yang menawarkan layanan hosting dan domain internet terbaik di seluruh dunia, pendirinya adalah Bob Parsons yang telah membuat heboh dunia maya video nya sedang membunuh seekor Gajah di Zimbabwe di ketahui publik. Di duga perburuan ini di karenakan gajah-gaah tersebut merusak lahan pertanian warga setempat.
 3. Mike S. Zafirovski, Mantan CEO Motorola 

  •  Pria ini pernah terinspirasi kegiatan "Ironman Triathlon", ia di tantang untuk berenang sejauh 2,4 mil, bersepeda sejauh 112 mil dan berlari maraton. Tantangan tersebut dapat ia lakukan dalam waktu 13 jam, 37 menit. Tepat sehari setelahnya ia mulai bekerja di Motorola
 4. Bill Gates, Pendiri Microsoft

  • Siapa yang tidak mengenal Bos Microsoft ini, salah satu orang terkaya di dunia saat ini memilki hobi yang unik yakni ia sangat senang mengoleksi buku-buku dan naskah-naskah langka. Salah satunya ketika ia berkunjung ke Indonesia dan menghabiskan uang sebesar US$ 30,8 juta atau setara dengan 43 Miliar rupiah hanya untuk sebuah mauskrip, Codex Leicester, yang berisi esai-esai Leonardo da Vinci.
 5. David Karp, Pendiri dan CEO Tumblr

  • Pria berusia 29 tahun ini memilki hobi yang terbilang mahal, yakni ia suka menerbangkan pesawat tanpa awak atau biasa disebut drone di sekitar Williamsburg, Brookyln dimana ia tinggal dan di kantornya di Manhattan. "Benda ini (drone) menajbkubkan. Benda ini tidak di atur, aku tetap membuatnya rusak. Aku punya lima (drone)" ungkap David.  

Related Posts:

0 Response to "5 Bos Teknologi Dunia dengan Hobi dan Aksi Unik "

Posting Komentar