Efek Negatif Jika Sering Marah Bagi Kesehatan
Kemarahan seseorang adalah sesuatu yang sangat merusak, bukan hanya menyebabkan sesuatu yang buruk yang cenderung kekerasan, namun juga dapat membunuh pelakunya secara perlahan. Pada setiap orang pasti akan mengalami kemarahan, oleh karena itu alangkah baiknya jika Anda mengolah kemarahan setiap kali Anda marah. Mengapa hal tersebut perlu dilakukan? Karena marah dapat mempengaruhi kesehatan Anda. Dan berikut ini akan kami paparkan beberapa Efek Negatif Jika Sering Marah Bagi Kesehatan. Simak ulasannya.
- Sulit TidurHal ini sangat umum diderita saat sedang marah. Tingkat hormon pada tubuh berubah dan kepala sibuk berpikir serta melupakan istiirahat atau tidur.
- Serangan JantungFakta mengatakan bahwa banyak orang yang menderita serangan jantung karena sering marah. Nah, mengendalikan kemarahan lebih aman bagi kesehatan jantung.
- DepresiBeberapa study baru-baru ini mengungkapkan bahwa orang-orang yang cenderung untuk marah setiap hari akan menderita depresi dalam jangka yang panjang.
- Tekanan Darah TinggiJantung mulai berpacu memompa darah ke seluruh bagian tubuh. Ketegangan ini menyebabkan tekanan darah tinggi dalam jangka yang panjang.
- Sakit KepalaKetika sedang marah, kepala akan menjadi sakit yang mungkin bisa dikatakan sakit kepala yang parah.
- KegelisahanKecemasan merupakan suatu hal lain dari kemarahan. Kadar kortisol dapat disalahkan untuk hal ini
- Masalah PencernaanAlasan utama di balik masalah pencernaan adalah tubuh hampir berhenti melakukan kegiatan tertentu selama beberapa saat ketika sedang mengalami kemarahan.
- Masalah KulitSebuah penelitian mengatakan bahwa dari beberapa masalah kulit dapat dihubungkan dengan kemarahan. Kemarahan dapat membahayakan kekebalan pada tubuh. Hal ini adalah alasan yang cukup untuk timbulnya masalah kulit.
0 Response to "Efek Negatif Jika Sering Marah Bagi Kesehatan"
Posting Komentar