Ikuti Twitter Sazukers untuk Informasi Terbaru

Cara Mengatasi Bintik Hitam Pada Wajah Secara Alami

Cara Mengatasi Bintik Hitam Pada Wajah Secara Alami


Hay Guys, kali ini kami akan berbagi informasi tentang Cara Mengatasi Bintik Hitam Pada Wajah Secara Alami.
Memiliki wajah yang mempesona dan bersih pastinya akan menjadi impian pada setiap wanita. Dalam penghitungan dari para dokter tidak sedikit wanita yang mengalami masalah dengan kulit wajah. Masalah tersebut biasanya adalah timbulnya jerawat, bintik hitam, komedo, dan kusam. Hal itu dapat terjadi karena hormon pada setiap orang berbeda-beda, tak heran jika masalah kulit pada setiap orang juga berbeda.

Jika ingin mendapatkan wajah yang cantik, bersih dan terhindar dari masalah kulit sangatlah mudah. Tanpa harus pergi ke salon atau klinik kecantikan, dirumah saja Anda dapat melakukan perawatan untuk mendapatkan kulit wajah yang cantik sesuai dengan keinginan Anda.

Memanfaatkan bahan alami untuk perawatan wajah adalah suat hal yang sangat dianjurkan bagi Anda semua. Karena pada setiap bahan alami memiliki kandungan nutrisi yang berbeda-beda, dan untuk mengatasi kulit wajah yang timbul bintik hitam, Anda dapat menggunakan buah tomat dan yoghurt sebagai masker wajah.

Tomat adalah buah yang kaya akan vitamin C dan nutrisi lain di mana nutrisi tersebut dapat memudarkan bintik hitam pada wajah, menjaga kelembaban, dan mengatasi jerawat. Sedangkan yoghurt berfungsi sebagai pemutih alami untuk kulit.

Cara membuat masker menggunakan bahan tomat ini sangatlah mudah, pertama-tama siapkan 1 buah tomat dan 1 sdm yoghurt, lalu haluskan buah tomat atau ambil isinya saja kemudian campur dengan yoghurt, jika sudah dihaluskan aduk kedua bahan sampai tercampur rata. Setelah itu gunakan secara lembut ke kulit wajah Anda. Jika sudah digunakan, diamkan masker selama 20 - 30 menit. Setelah itu bilas wajah menggunakan air hangat. Jika ingin hasil yang sempurna , cobalah melakukan cara tersebut setidaknya dua hari sekali.

Itulah Cara Mengatasi Bintik Hitam Pada Wajah Secara Alami, semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda.


Related Posts:

0 Response to "Cara Mengatasi Bintik Hitam Pada Wajah Secara Alami"

Posting Komentar