Timnas U-23 Indonesia Pulang dengan Tangan Hampa
Cabang olahraga Sepakbola yang di wakili Timnas U-23 pulang dengan tangan hampa, setelah menelan kekalahan telak dari Vietnam banyak yang mengatakan bahwa Timnas kalah karena faktor kelelahan karena jadwal yang sangat padat di ajang SEA Games ke 28 ini.
Timnas yang tidak di perkuat oleh dua gelandang bintang yaitu Evan Dhimas dab Paulo Sitanggang karena coach Aji Santoso memang tidak menurunkannya, terlihat cocach Aji memang sedang merotasi pemainnya. Banyak pemain yang di rotasi seperti Abduh Lestaluhu yang di pasang pada posisi bek kanan serta kapten tim Manahati Lestusen yang di pasang di gelandang bertahan, mungkin juga mempengaruhi performa garuda muda saat melawan Vietnam.
Timnas di tekuk Vietnam dengan skor yang cukup memalukan yakni 5-0 karena tekanan yang di lakukan oleh Vietnam terus menerus dan silih berganti, pada menit '5 Vietnam mendapat peluang tendangan keras namun bisa di redam oleh Teguh. Dan pada akhirnya setelah gempuran terus menerus pada menit '11 Vietnam mendapatkan pinalti karena pelanggaran hand-ball yang dilakukan Hansamu di kotak terlarang akhirnya Mac Hong Quan berhasil menendang pinalti itu dan mengubah skor menjadi 2-0. Sisi kanan pertahan Indonesia benar-benar rapuh pada menit '20 Vietnam berhasil membobol gawang Indonesia lewat pemain bernomor punggung 25 Vo Huy Toan yang merubah skor menjadi 2-0 namun Indonesia mempunyai peluang emas di menit '39 lewat serangan balik namun Muchlis Hadi menyianyiakan nya. Melalui serangan balik cepat pada menit '40 dan tambahan waktu pertama Vietnam lagi lagi membobol gawang Teguh Amirudin merubah skor menjadi 4-0 lagi-lagi lewat sisi kanan pertahanan Indonesia yang di kawal Abduh Lestaluhu.
Babak pertama Indonesia di buat kacau oleh Vietnam dengan skor 4-0, coach Aji nampaknya ingin merotasi kembali skuad nya dengan memasukkan nomor punggung 4 Saiful Indra dan menggantinya dengan Zalnando. Tempo babak kedua berjalan lambat dan Vietnam mengendurkan serangan nya, namun Indonesia tidak ingin malu di depan pendukungnya menambah daya gedor nya dengan memasukkan striker Yandi Sofyan dan menarik gelandang Zulfiandi pada menit '57. Indonesia semakin giat untuk melakukan serangan namun pertahan Vietnam yang kokoh membuat para pemain Timnas Indonesia frustasi dan pada menit '64 Indonesia kembali menambah barisan depan nya dengan memasukkan Ilham Udin dan menarik keluar Wawan, namun Indonesia malah asik menyerang gawang mereka di jebol kembali lewat aksi sang kapten Vietnam Que Ngoc Hai saat terjadi kemelut di depan gawang Indonesia dan membuat skor berubah menjadi 5-0.
Indonesia sama sekali tidak menghentikan serangan nya peluang emas di dapat stirker alumni U-19 Muchlis Hadi namun lagi-lagi Muchlis tidak dapat membuat gol ke dalam gawang Vietnam, sampai pertandingan berakhir skor tetap tidak berubah tetap 5-0 untuk Vietnam. Kekalahan ini membuat Timnas U-23 pulang dengan tangan hampa tanpa membawa medali, laga melawan Vietnam ini menjadi perebutan medali perunggu. Namun kita juga harus bangga karena Timnas kita bisa melaju ke semifinal meskipun harus gugur juga.
info update makasih infonya gan, sukses
BalasHapus