Hachiko Manusia : Pria ini Tunggu Kekasih di Stasiun Hingga 20 tahun
Pernahkah Anda mendengar tentang Hachiko anjing yang sangat setia dengan majikan nya, Hachiko menunggu sang tuan hingga sang tuannya kembali kisah Hachiko ini sangat mengharuhkan dan menarik banyak perhatian. Mungkin orang ini adalah Hachiko versi manusia pria asal Taiwan menunggu kekasihnya yang tak kunjung kembali di luar stasiun kereta Tainan selama 20 tahun.
Mungkin ini lah Hachiko versi manusia atau mungkin ini adalah cinta sejati selain Romeo dan Juliet. Awalnya pria yang berumur 27 tahun bernama Ah Ji asal Taiwan ini jatuh cinta pada seorang gadis dari Tainan. Ah Ji bersiap untuk mengajak kekasihnya tersebut berkencan dan berjanji bertemu di sebuah stasiun dengan waktu yang telah di tentukkan, namun setelah Ah Ji menunggu nya wanita itu tidak muncul hingga saat ini.
Entah berapa kali Ah Ji berkencan dengannya itu tidak jelas, mungkin gadis itu tidak tertarik untuk kencan dengan Ah Ji dan samapai saat ini Ah Ji tidak pernah mendengar kabar dari nya. Dia tidak pernah jauh meninggalkan stasiun Tainan ini selama 20 tahun terkahir, mungkin banyak orang yang masih bisa melihat Ah Ji di luar stasiun Tainan sampai saat ini, Ah Ji terlihat masih patah hati karena wanita yang di tunggu-tunggu tak kunjung datang. Ah Ji semakin hari semakin menjadi gelandangan karena hidupnya yang bergantung pada belas kasihan orang yang lalu lalang di depan stasiun Tainan.
Penduduk di sekitar serta keluarga Ah Ji telah membujuk nya pulang namun Ah Ji tetap mengelak untuk meninggalkan stasiun itu dan tetap menunggu wanita yang telah di cintai nya itu, meskipun dia juga tidak tahu dimana dan bagaiamana kabar wanita itu, namun yang jelas Ah Ji tetap menunggu wanita itu.
Mungkin wanita ini adalah wanita yang baik, cantik yang membuat Ah Ji sangat mencintai nya hingga rela mengorbankan waktu nya selama 20 tahun hanya untuk menunggu wanita yang tidak jelas kabarnya ini. . Banyak yang menilai bahwa Ah Ji mengalami gangguan jiwa, namun tak ada yang bisa menilai sebuah makna cinta. Mungkin kisah ini bisa menjadi sebuah pelajaran bagi semua orang yang mencintai seseorang dengan tulus, mungkin Ah Ji menunjukkan sebuah filosofi sebenernya bahwa memamng cinta butuh perjuangan.
Baca Artikel Lainya :
- 5 Kesalahan Saat PDKT, Hindarilah!!
- Pengaruh Warna Pada Kehidupan Anda
- Penampilan Pria yang Memikat Wanita
0 Response to "Hachiko Manusia : Pria ini Tunggu Kekasih di Stasiun Hingga 20 tahun"
Posting Komentar